SEKILASBANTEN.COM, KOTA TANGERANG – Guna memberi rasa aman dan nyaman kepada para pemudik di H -3 lebaran. Kepala Pos Pengamanan (Ka Pospam) Poris Plawad, Kanit Turjawali Satlantas Polres Metro Tangerang Kota, AKP Subari SH., memberi himbauan para seluruh penumpang yang hendak mudik, di Terminal Poris Plawad, Kota Tangerang, Sabtu (1/5/2019).
“Jadi giat Pospam Poris Plawad Cipondoh, Kota Tangerang hari ini, kita bergabung dengan unsur TNI, Senkom, Rapi, Pokdar dan dinkes Kota Tangerang. Melaksanakan giat patroli jalan kaki sambang, untuk memberi himbauan kepada calon pemudik yang menggunakan jasa bus tujuan Jawa Tengah dan Sumatra,” terang AKP Subari, dikutip sekilasbanten.com, melalui vidio yang dikirim Kasubaghumas Polres Metro Tangerang Kota Kompol Abdul Rachim.
Tak hanya itu, Ka Pospam juga mengadakan pengecekan kesehatan tensi pengemudi dan penumpang yang mudik. Tujuan pengecekan tensi kepada sopir untuk keselamatan dan memastikan kesehatan para penumpang.
Pada kesempatan itu nampak Ka Pospam juga memberi himbauan melalui penyuluhan langsung ke kerumunan calon pemudik. Dan memberi himbauan melalui penerangan speker informasi dinas perhubungan Terminal Poris Plawad.
“Dari pantauan dilapangan kami laporkan situasi kepadatan pemudik menggunakan bus masih terpantau normal, dan belum terlihat lonjakan penumpang yang berlebihan,” jelas AKP Subari.
Sementara Ipda Rovikarnov, juga memberikan himbauan kepada para pengamen, pihaknya mempersilahkan para pengamen melakukan aktifitasnya. Namun dia meminta agar mengamen tidak melakukan tindakan memaksa kepada para penumpang.
“Silahkan anda mengamen tapi jangan melakukan tindakan memaksa kepada penumpang dan intimidasi, silahkan memberikan hiburan yang enak dan menyejukan, sehingga penumpang tidak merasa terganggu dan merasa nyaman” ucapnya.
Dalam kegiatan tersebut selain Ka Pospam AKP Subari dan Ipda Rovikarnov, anggota yang terlibat antara lain, Aiptu Hafiz, Brigadir Binsar, Aiptu Samsul (Polsek), Bripda Andhi (Sabhara), Babinsa koramil 01/Tgr, Senkom, Pokdar Kamtibmas, Rapi dan Dinkes Kota Tangerang.
Untuk diketahui kegiatan tersebut dilaksanakan menindaklanjuti perintah Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Abdul Karim, S.IK., M.Si, Agar tercipta Kamseltibcar lantas di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota. (Gusnur)