SEKILASBANTEN.COM, TANGERANG SELATAN – Jelang pemilihan Walikota Tangerang Selatan Tahun 2020 mendatang, para tim pemenangan dari Bakal Calon (Bacalon) Walikota tampak bergerak terus untuk dapat mendapatkan dukungan. Seperti yang di adakan oleh Muhamad Reza Centre (MRC) Ciputat.
Ketua Tim Pemenangan MRC Ibrahim mengatakan, dirinya telah melakukan bimbingan teknis (Bimtek) kepada ratusan relawan dari masing-masing kecamatan dan kelurahan se-Tangerang Selatan (Tangsel).
“Syukur Alhamdulillah, hari ini kita melakukan bimbingan teknis untuk wilayah Kecamatan Ciputat. Dan kali ini saya bersyukur, karena tim pemenangan kita se-Tangerang Selatan sudah semua mengikuti bimbingan teknis,” kata Ibrahim yang akrab di sapa Bram usai memberikan bimtek di wilayah Serua Ciputat. Sabtu 19/10/2019.
Bram juga mengatakan, tim dari MRC masing-masing kecamatan se-Tangsel sangat antusias mengikuti bimbingan teknis untuk memenangkan Muhamad Reza AO.
“Mereka telah mengenal Muhamad Reza AO daripada saya, jadi wajar jika mereka terlihat antusias mendukungnya, kita sangat tau, selain menjadi Wakil Ketua Kadin Tangerang Selatan, Muhamad Reza AO juga menjabat sebagai Sekertaris Organisasi Angkutan Darat (Organda) Tangsel juga menjabat sebagai Ketua Pemuda Pancasila Tangerang Selatan.” Terangnya
Di tempat yang sama, ketua tim Pemenangan Muhamad Reza Kecamatan Ciputat Sukmawati Rubina mengatakan, pihaknya telah bersepakat dan memahami yang sudah di arahkan oleh ketua tim Muhamad Reza Tangsel.
“Kami disini bersepakat mendukung sekaligus menjadi relawan di wilayah Kecamatan Ciputat untuk saudara kita Muhamad Reza AO.” Jelas Sukma. (Tb)