Home / SOSIAL / TANGERANG RAYA

Sabtu, 4 Januari 2020 - 23:28 WIB

Pasca Banjir, PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Setu Berjibaku Bersihkan Lumpur di Pesona Serpong

SEKILASBANTEN.COM, TANGERANG SELATAN – Pasca banjir di perumahan Pesona Serpong, Kademangan Kecamatan Setu Tangerang Selatan, menyisahkan lumpur terlihat memenuhi kawasan yang terendam banjir di awal tahun baru 2020.

Pantauan sekilasbanten.com dilokasi, terlihat warga serta Organisasi Masyarakat (Ormas) Pemuda Pancasila sibuk membersihkan lumpur tampak berserakan di permukiman warga dan jalan raya.

“Kami dari Pimpinan Anak Cabang (PAC) Kecamatan Setu dan Serpong turun langsung untuk membantu warga yang terkena musibah banjir,” kata Sofyan Wakil Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Setu, Sabtu (4/1/2020) siang.

Baca Juga  Upaya Pencegahan Covid-19, Go-Jek Bagikan Masker Gratis Dan Lakukan Penyemprotan Disinfektan

Tak hanya tenaga, Lanjut Sofyan mengatakan, dua (2) unit mobil tangki air semprot dan dua (2) unit mobil tangki air bersih serta bantuan Sembako dan baju bekas di berikan.

“Bersama anggota kami membersihkan lumpur sisa banjir yang berada di rumah warga dan jalan raya, kami juga menyalurkan air bersih, Sembako dan baju layak pakai kita serahkan. Semoga pemberian kami sedikit membantu saudara-saudara kita pasca banjir,” ucapnya

Baca Juga  Bawaslu Kabupaten Tangerang Gelar Rapat Pengelolaan Media Informasi

Salah satu warga perumahan Pesona Serpong, Tini saat mengantri air bersih mengatakan, kehadiran Ormas Pemuda Pancasila di tengah-tengah masyarakat yang sedang mengalami musibah ini sangat membantu.

“Alhamdulilah mas, kehadiran abang-abang ini sangat membantu, setidaknya bisa meringankan beban saya, cape mas rumah belum beres,” ucapnya penuh haru. (Aj)

Share :

Baca Juga

TANGERANG RAYA

Langgar Perda, Sejumlah Truk Besar Diberhentikan Aliansi Pemuda Bersatu

Tangerang Selatan

Bangun 4 Kios Dibawah Sutet Tanpa IMB, RT Armin Disebut Wakili Penyewa

Kota Tangerang

Terkait Dugaan Polusi Udara PT BK, DLH Kota Tangerang Akan Koordinasi ke Provinsi Banten

TANGERANG RAYA

BPPKB DPAC Karawaci Sonding ke PT GMS

Kota Tangerang

Usai Sertijab, Pj Wali Kota Tangerang Nyatakan Siap Lanjutkan Program Arief-Sachrudin

Kota Tangerang

Buka Diklat, Walikota Tangerang: ASN Harus Berbuat Optimal dalam Melayani Masyarakat                         

Kota Tangerang

Pembangunan SPBU Vivo Digerudug Warga, Diduga Tak Berizin

Kota Tangerang

Arief : Istiqomah Tarawih  hingga Akhir di Al Azhom, Akan Berbuah Berkah
error: Content is protected !!