Home / KULINER / TANGERANG RAYA

Sabtu, 11 Januari 2020 - 17:12 WIB

Trispy Nyam Resto, Sensasi Menu Ayam dan Seafood

SEKILASBANTEN.COM, TANGERANG – Mengusung konsep kuliner kekinian. Trispy Nyam Resto hadir menawarkan pilihan baru dalam menikmati ragam racikan resep daging ayam dan berbagai hidangan laut (seafood) yang digoreng renyah (krispy.red) seperti hidangan hotel berbintang.

Selain itu, Trispy Nyam juga menawarkan berbagai sensasi rasa diantaranya, bumbu saus madu, saus padang, sambal mentah dan beberapa pilihan saus lainnya.

Yunita Tristiana, Penggelola Trispy Nyam mengatakan selain mengunakan bahan baku premium yang biasa digunakan dibeberapa hotel berbintang, racikan resep yang dikombinasikan antara pedas dan manis dapat menambah selera dan sensasi yang berbeda.

Baca Juga  Cegah DBD, Pokdarkamtibmas Teluknaga Lakukan Foging

“Kami menyajikan makanan berkelas hotel, cukup dengan Rp.25 ribu sudah berikut nasinya,” kata Yunita Tristiana kepada wartawan, Sabtu (11/1/2020).

Yunita menambahkan, kendati harga yang ditawarkan cukup terjangkau, namun nutrisi dan gizi yang terkandung dalam hidangan itu tetap menjadi prioritas utama.

“Bukan hanya kenyang dan lezat, kami juga selalu menjaga hidangan kami dari sisi hygenis. Kandungan gizi dan nutrisi dengan menambahkan sayuran yang dibalut mayonise dipastikan dapat menambah selera makan,” imbuhnya.

Baca Juga  Bersama Kajari dan Karutan, Kapolresta Tangerang Teken Komitmen Bebas Korupsi

Wanita yang baru memulai bisnis kulinernya itu, mengajak pencinta kuliner untuk berkunjung ke Outlet Trispy Nyam yang beralamat di Jalan Raya Qodr nomor 33 Islamic Village, Karawaci.

“Saat ini kami membuka dua outlet, ada di Islamic Village dan Gading Serpong. Silahkan datang dan cicipi citra rasa yang berbeda,” pungkas wanita berhijab itu. (Red)

Share :

Baca Juga

Kota Tangerang

Arief Resmikan Nusa Jaya Play, Taman Tematik di Nusa Jaya

PEMERINTAHAN

Disinyalir KCD Bermain PPDB, GNRI : Begini Faktanya

POLITIK

Partai Solidaritas Indonesia Gelar Debat Calon Kandidat Bakal Walikota Tangsel

PEMERINTAHAN

Pemkot Tangsel Segera Susun Kebijakan Tindak Lanjut S.E Pemerintah Pusat

POLITIK

Sejumlah Ormas Kawal M Reza AO Daftar Penjaringan Cawalkot 2020 di PDIP

PEMERINTAHAN

Surat Penunjuk Disperindag ke Kadin PB Dinilai Salah Sasaran, Ini Penjelasannya

TANGERANG RAYA

Tahap Pertama, Warga Desa Kadu Terima Bantuan JPS

HUKUM & KRIMINAL

Polsek Jatiuwung Gelar Halal Bihalal dengan Ormas
error: Content is protected !!