Home / MILITER

Rabu, 23 Juni 2021 - 17:46 WIB

Tim Wasev Mabes TNI Puji Kinerja Satgas TMMD Kodim 0510/Trs

SEKILASBANTEN.COM, Kodam Jaya Tigaraksa – Belum genap 10 hari melaksanakan tugasnya manunggal di Kampung Daraham Desa Jambe Kecamatan Jambe Kabupaten Tangerang, tim Wasev Mabesad TNI memberikan pujian hasil kinerja Satgas TMMD ke-111 Kodim 0510/Trs, Rabu (23/06/2021).

Sejumlah hasil telah terlihat, khususnya dari segi pembangunan fisik pengerasan jalan dengan target sepanjang 785 meter di Kampung Daraham Desa Jambe.

Hal itu diakui dan dipuji Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) dari markas besar TNI AD yang dipimpin Brigjen TNI Darmanto saat meninjau langsung lokasi TMMD reguler ke-111 Kodim 0510/Trs.

Baca Juga  Ini Jadwal Vaksinasi Massal Tahap 2 di Polres Lebak

Brigjen TNI Darmanto mengatakan, kunjungan tersebut merupakan kegiatan pengawasan dan evaluasi terhadap pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 Tahun 2021 yang sedang dilaksanakan, sehingga menugaskan tim untuk meninjau secara langsung ke masing-masing Kodim selaku penyelenggara TMMD.

“Kami mengapresiasi terhadap hasil yang telah dicapai oleh Satgas TMMD Kodim 0510/Trs, bukan saja pengerjaan yang saya puji kemanunggalan TNI bersama rakyat dan bergotong royong juga saya mengapresiasinya,” ujarnya.

Baca Juga  L-SAK: Playing Victim kalau TWK Disebut Dibuat Mengada-ada

Selanjutnya, Brigjen TNI Darmanto juga mengucapkan terima kasih banyak kepada Pemkab Tangerang yang telah mendukung kegiatan TMMD ini dengan maksimal dan berharap semoga segera menyalurkan kebutuhan anggaran pekerjaan fisik agar lebih memaksimalkan hasil yang telah dicapai.

(Red)

Share :

Baca Juga

MILITER

Kasad Beri Orasi Ilmiah Kepada Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah

MILITER

Menyatu, Babinsa dan Warga Gotong Royong Bersihkan Lingkungan

MILITER

Bulan Puasa, Satgas TMMD dan Warga Tetap Melaksanakan Pengecoran Jalan

MILITER

Tiga Bintara Pembina Desa Koramil 09/Mauk Gelar Komsos Kamtibmas

MILITER

Koramil 06/Tigaraksa Adakan Vaksin Booster 250 Dosis Disediakan

MILITER

Patroli Wilayah, Babinsa Pagedangan Temukan Warga Bakar Sampah Sembarangan

MILITER

Prajurit Muda Elang Samudera Batalyon Infanteri 7 Marinir Mengikuti Seleksi Atlet Panahan

MILITER

Bagi Tugas, Lettu Inf Hasrul Pasaribu Pimpin Apel Pagi di Lokasi TMMD ke-123