Home / KEPOLISIAN

Selasa, 19 Maret 2024 - 10:31 WIB

Wujudkan Suasana Damai, Polda Metro Jaya Gelar Satu Jam Mengaji

SEKILASBANTEN.COM, JAKARTA – Polda Metro Jaya menggelar Kegiatan Cooling System Pasca Pemilu dengan melaksanakan program Satu Jam Mengaji Bersama Polisi yang bertempat di Masjid Pemuda Al Muwahidin Kelurahan Senayan Kecamatan Tanah Abang Jakarta Pusat, Senin (18/03/24).

Kegiatan Satu Jam Mengaji Bersama Polisi ini merupakan kebijakan dari Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Karyoto yang bertujuan untuk menjaga silaturahmi antara pihak Kepolisian dengan masyarakat, memakmurkan Masjid, memakmurkan umat dan tentu meningkatkan nilai ibadah.

Turut hadir dalam kegiatan ini Kasubditbinpolmas Ditbinmas Polda Metro Jaya, AKBP. Jajang Hasan Basri, S.Ag, M.Si. selaku Katim mewakili Dirbinmas Polda Metro Jaya, Kombes Pol. Badya Wijaya, S.H., M.H., Irjen Pol. (Purn) Rudi Sufahriadi, Deputi 3 Kemenpora RI, Iptu Kristiawan Erwianto, Aiptu Nanang Riyaji, Bripka Imam Syafi’i, Bripda Nauval dan beberapa anggota Ditbinmas Polda Metro Jaya, Bhabinkamtibmas Kel. Senayan Aiptu Teguh, Ketua DKM Masjid Ust. Khaerul Anwar, dan Jamaah Masjid Pemuda Al Muwahidin.

Baca Juga  Polresta Bandara Soetta Gelar Rapid Test, Bagikan Sembako dan Masker

Kasubditbinpolmas Ditbinmas Polda Metro Jaya, AKBP. Jajang Hasan Basri, S.Ag, M.Si. mewakili Dirbinmas Polda Metro Jaya, Kombes Pol. Badya Wijaya, S.H., M.H. dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukur kepada Allah SWT atas nikmat Allah karena masih bisa berkumpul dan melaksanakan kegiatan mengaji bersama di Masjid Pemuda Al Muwahidin serta mengapresiasi atas kesediaan DKM dan jamaah menerima rombongan Satu Jam Mengaji Bersama Polisi Polda Metro Jaya.

“Untuk menjaga kekhusukan ibadah selama bulan Ramadhan, Saya menyampaikan Maklumat Kapolda Metro Jaya, hendaknya kita tidak melakukan perbuatan yang mengganggu Kamtibmas yaitu seperti main petasan, konvoi, dan Saur On The Road (SOTR) yang berpotensi tawuran, lebih baik ajaklah keluarga khususnya anak laki-laki kita ke masjid dan tegakkan sholat karena sholat menjauhkan kita dari perbuatan keji dan munkar.” Ujarnya.

Baca Juga  Titip Motor di Kantor Polisi Selama Lebaran, Warga Sebut Aman dan Nyaman

Selanjutnya Jajang berpesan agar setelah Pemilu, walaupun pilihan berbeda namun agar tetap menjaga persatuan, dengan terima apapun hasilnya, karena semuanya tidak lepas karena kehendak Allah SWT.

Diakhir sambutannya Jajang juga berpesan agar tidak terprovokasi oleh sekelompok orang yang tidak bertanggung jawab serta gunakan media sosial dengan bijak, hati-hati dengan hoak dan ujaran kebencian. (Red)

Share :

Baca Juga

KEPOLISIAN

Cegah Gangguan Kamtibmas, Polres Metro Tangerang Kota Dirikan 23 Pos Pantau Selama Ramadhan 2025

KEPOLISIAN

Lebih Dari Sepekan, Posko Swab Antigen Polsek Curug Tetap Layani Masyarakat Cek Kesehatan

KEPOLISIAN

Polsek Curug Potong Tumpeng di Hut Bhayangkara Ke-77

KEPOLISIAN

Cegah Kejahatan, Polrestro Tangerang Kota Gelar Patroli Sepeda di Rest Area

KEPOLISIAN

Lepas Ribuan Peserta Mudik Gratis 2023, Kapolres Ingatkan Pemudik Bisa Titip Kendaraan Gratis

KEPOLISIAN

Standby, Polsek Curug Amankan Jalannya Vaksinasi di Kelurahan Binong

KEPOLISIAN

Gelar Apel Pasukan Pam Nataru 2023-2024, Kapolrestro Tangerang Kota Bacakan Amanat Kapolri

KEPOLISIAN

Pelaksanaan Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun di SDN IV Kadu Jaya Berjalan Tertib