Home / Kota Tangerang

Senin, 15 Januari 2024 - 19:30 WIB

Jalin Kolaborasi, Pj Sambangi Ulama Kota Tangerang

SEKILASBANTEN.COM, KOTA TANGERANG – Sebagai sosok baru di jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang, Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Nurdin, menemui para pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Tangerang untuk melanjutkan kolaborasi dan sinergi positif yang selama ini telah terbangun di antara ulama maupun jajaran Pemkot Tangerang.

Nurdin, menegaskan langkah untuk mewujudkan Kota Tangerang yang Berakhlakul Karimah tidak dapat dilakukan hanya oleh pemerintah kota saja, namun memerlukan campur tangan para ulama dan tokoh agama yang ada di Kota Tangerang.

“Kerja sama antara semua pihak, utamanya para ulama menjadi sangat penting, untuk memberikan pemahaman dan bimbingan kepada umat,” ucap Nurdin, dalam pertemuan yang berlangsung di gedung MUI Kota Tangerang, Senin (15/1).

Baca Juga  IKAPTK Harus Jadi Pelopor Inovasi Dalam Tata Kelola Pemerintahan 

Dengan kolaborasi, lanjut Nurdin, proses terbentuknya kesadaran menjadi hal yang krusial agar setiap masyarakat memiliki batasan sejak usia dini.

“Untuk itu, belum lama Pemkot kembali galakkan program baca tulis Al Quran,” terangnya.

Pj juga menyebut, Pemkot Tangerang akan terus mendorong Kota Tangerang untuk menjadi kota tujuan wisata religi dengan menghadirkan destinasi – destinasi yang mengusung konsep keagamaan, dengan tujuan untuk memberikan pilihan baru berwisata di Kota Tangerang.

Baca Juga  Kapolrestro Tangerang Kota Laksanakan Road Show Sosialisasi Zona Integritas WBK

“Mudah-mudahan menjadi warna baru bagi Kota Tangerang sebagai kota islami, kota budaya dan kota sejarah,” beber Nurdin.

Sementara itu, Ketua MUI Kota Tangerang, KH. Baijuri Khotib, menuturkan, MUI Kota Tangerang adalah mitra bagi pemerintah daerah dalam menyebarluaskan program – program yang membawa maslahat bagi masyarakat.

“Kalau ulama adalah pondasi, maka pemerintah adalah penjaganya,” pungkas Ketua MUI. (NS)

Share :

Baca Juga

Kota Tangerang

Pasukan Elit Satgultor TNI, Polres dan PT Angkasa Pura II KCU Bandara Soetta Gelar Penanganan Terorisme

Kota Tangerang

Sekda : LHKPN Wajib bagi Penyenggara Negara

Kota Tangerang

Peduli Pendidikan, CSR Indomaret Berikan 7 Komputer ke Sekolah Dasar di Kota Tangerang

Kota Tangerang

Gandeng Wartawan, Pemkot Gelar Sosialisasi Perda Nomor 1 Tahun 2023 Tentang P4GN

Kota Tangerang

Presiden Jokowi Ajak Seluruh Pihak Berkolaborasi Wujudkan Indonesia Maju ber-SDM Unggul

Kota Tangerang

Bupati Poso Acungi Jempol Super Apps Tangerang Live

Kota Tangerang

Perkuat Kesiapsiagaan Wilayah, Wakil Wali Kota Tangerang Minta Keselamatan Warga Prioritas Utama

Kota Tangerang

Wakil Sebut Kolaborasi Parpol dan Pemerintah Penting Untuk Kemajuan Kota