SEKILASBANTEN.COM, TANGERANG – Kapolsek Curug AKP Agung Nughroho pimpin langsung kegiatan pemberian vaksinasi gotong royong covid-19 di salah satu perusahaan yang berada di Kecamatan Curug Desa Kadu Jaya, Kabupaten Tangerang, Selasa (18/5/2021).
“Adapun peserta penerima vaksinasi Sinovac Covid-19 berjumlah 500 orang karyawan,” ungkap Kapolsek dilokasi.
AKP Agung menjelaskan, pada tahapan sebelum vaksinasi dilakukan pengecekan tensi kesehatan, suhu tubuh dan proses Vaksinasi tetap memperhatikan Protokol Kesehatan ( jaga jarak, pakai masker).
“Tenaga medis pada hari ini sebanyak 22 orang dari RS. OMNI Hospital, untuk melakukan suntik vaksinasi,” sambung Agung.
Untuk diketahui Program vaksinasi ini terwujud berkat kerja sama erat pemerintah dengan sektor swasta melalui Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia. Vaksinasi tersebut berlangsung serentak di belasan perusahaan di Jabodetabek dan 2 sentra vaksinasi. (red/*)























