Home / Kabupaten Tangerang

Minggu, 23 Juni 2024 - 15:20 WIB

Jelang Wisuda Calon Warga 2024, PSHT Ranting Rajeg Lakukan Kegiatan Cek Ayam

Foto: Usai Pengecekan Ayam, Pengurus PSHT Ranting Rajeg dan Calon Warga Berfoto Bersama.

Foto: Usai Pengecekan Ayam, Pengurus PSHT Ranting Rajeg dan Calon Warga Berfoto Bersama.

SEKILASBANTEN.COM, RAJEG — Menjelang acara pengesahan atau wisuda calon warga PSHT Cabang Kabupaten Tangerang 13 Juli 2024 mendatang. PSHT Ranting Rajeg mengadakan cek ayam calon warga.

Kegiatan berlangsung di Area Kantor Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten. Minggu (23/6/2014). Dihadiri pengurus ranting dan 28 calon warga.

Ketua Ranting PSHT Ranting Rajeg, Mas Mujianto mengatakan, PSHT Ranting Rajeg pagi ini mengadakan kegiatan cek fisik ayam, agar saat dilakukan pengetesan di PSHT Cabang Kabupaten Tangerang sudah tidak ada kendala dan tidak mengalami kegagalan.

“Cek ayam ini kita lakukan setiap tahun jelang pengesahan atau wisuda calon warga baru, agar jika ada kekurangan masih ada waktu untuk mencari gantinya,” ujar Mas Mujianto.

Selain itu, lanjut dia, acara cek ayam bertujuan untuk mempererat persaudaran khususnya Warga Ranting Rajeg. Dirinya selaku ketua Ranting PSHT Ranting Rajeg mengucap syukur lantaran acara bisa berjalan dengan lancar tidak ada suatu halangan apapun.

“Hari ini hasil pengecekan ada 5 ayam kategori tidak masuk untuk lanjut mengikuti tes di Cabang, karena ada penyakit bubul dan harus dicarikan gantinya,” kata Mas Muji.

Baca Juga  Kecamatan Kelapa Dua dan UPT 6 DLHK Kembali Bersihkan Tumpukan Sampah

Ia menambahkan, untuk ayam milik calon warga yang akan diteskan di Cabang harus memiliki fisik yang bagus, sehat dan sempurna. Menurutnya jago adalah salah satu simbul yakni, jagonya masyarakat dan jagonya keluarga.

Foto: Suasana Saat Dilakukan Cek Ayam Calon Warga PSHT Ranting Rajeg.

“Semoga calon warga yang jumplahnya 28 ini bisa disahkan nanti pada tanggal 13 Juli 2024, kebetulan untuk Cabang Kabupaten Tangerang pengesahan dilaksanakan pada bulan pertama di bulan Suro,” terangnya.

Mas Mujianto menuturkan, untuk rangkaian persiapan hingga pengesahan nantinya akan juga dilakukan do’a bersama pada Rabu malam Kamis tanggal 10/6 selanjutnya hari Jum’at nya akan dilaksanakan tes sirih dan ayam di Cabang.

“Untuk potong ayam akan dilakukan pada Sabtu 13 Juli 2024 di Ranting. Selanjutnya sore jam 17:00 harus sudah sampai cabang, untuk Wisuda akan dilakukan di malam harinya,” tuturnya.

Mas Mujianto berpesan, untuk calon warga setelah disahkan nantinya mereka mampu mengangkat harkat dan martabat organisasi PSHT Khususnya Ranting Rajeg.

Baca Juga  Pererat Tali Silaturahmi, Kesbangpol Sambangi Padepokan PSHT RM Imam Koessoepangat Lebak Wangi

“Semoga menjadi manusia yang memiliki sifat budi pakerti luhur tau benar dan salah. Dan bagi kadang warga PSHT Ranting Rajeg mari kita bersama-sama menjunjung tinggi kerukunan dan kekompakan, khususnya rasa persaudaraan yang tidak bisa dipisahkan untuk selama lamanya,” harapnya.

Sementara penasehat Ranting Rajeg, Mas Marlisman menjelaskan, bahwa PSHT Ranting Rajeg hari ini melaksanakan kegiatan pengecekan ayam, untuk kesiapan adik adik calon warga baru yang akan disahkan pada bulan suro (Muharram) nanti.

“Ini kita lakukan setiap tahunya agar acara pada hari H nya, mereka sudah siap. Jika ada kekurangan-kekurangan pada hari ini bisa segera diperbaiki,” ujarnya.

Ia berpesan untuk calon warga intinya apa yang sudah disampaikan oleh para pelatihnya (Warga), para senior baik di Rayon, Ranting dan Cabang agar dicamkan.

“Saya minta jangan hanya dijadikan slogan, tapi laksanakan dalam kehidupan karena apa yang kita sampaikan selama ini adalah hal yang positif untuk mereka kedepanya,” pungkasnya.

(Gusnur)

Share :

Baca Juga

Kabupaten Tangerang

Abu : Operasional PT Sinergi Sudah Sesuai Aturan

Kabupaten Tangerang

Danramil 02/curug Tinjau Persiapan Pembentukan Kampung Pancasila

Kabupaten Tangerang

Kali Kedua, Grandong Gelar Baksos Bagikan Takjil di Citra Raya

Kabupaten Tangerang

Warga Apresiasi Akses Jalan Penghubung Antar Dua Desa Kini Telah Dibangun

Kabupaten Tangerang

Dewan Asal Pantura Tegaskan Persoalan Tanah di Wilayahnya Selesai

Kabupaten Tangerang

Aneeh !!! Disampaikan Malah Kasi Ekbang Suruh Awak Media Marahi Pelaksana Proyek

Kabupaten Tangerang

Rangkaian Satu Abad Terate Emas, PSHT Cabang Kabupaten Tangerang Gelar Aksi Donor Darah Massal

Kabupaten Tangerang

Hadiri Muscap ke-VI, Ketua DPRD Provinsi Banten Ucapkan ‘Selamat Muscab’ ke HIPMI Kabupaten Tangerang