Home / KEPOLISIAN

Kamis, 31 Agustus 2023 - 16:51 WIB

Kombes Pol Zain Dwi Nugroho Pimpin Sertijab PJU Polres Metro Tangerang Kota

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol. Zain Dwi Nugroho Saat Pimpin Sertijab PJU Polrestro Tangerang Kota.

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol. Zain Dwi Nugroho Saat Pimpin Sertijab PJU Polrestro Tangerang Kota.

SEKILASBANTEN.COM, KOTA TANGERANG – Kapolres Metro Tangerang Kota Kombespol Zain Dwi Nugroho pimpin apel serah terima jabatan (Sertijab) 6 Pejabat Utama (PJU) Polres Metro Tangerang Kota, Rabu (29/8/2023).

Diketahui, 6 pejabat utama yang dilakukan serah terima jabatan tersebut yakni,
1. Jabatan KabagOps yang sebelumnya dari Kompol Chandra Mata Rohansyah kepada Kompol M. Endy Mahandika
2. Jabatan Kasat Res Narkoba AKBP Farlin Lumban Toruan kepada pejabat baru Kompol Zazali Hariyono.
3. Jabatan Kasihumas sebelumnya dari Kompol Abdul Jana kepada Kompol Aryono.
4. Jabatan Kapolsek Cipondoh yang sebelumnya dari Kompol Aryono kepada Kompol Evarmon Lubis.
5. Jabatan Kapolsek Neglasari dari Kompol Purwadi kepada AKP Dikie Wahyudi.
6. Jabatan Kapolsek Teluknaga dari AKP Marbintang Rogate Exaudi Panjaitan kepada AKP Anggie Agus Putra.

Baca Juga  Polres Metro Tangerang Kota Gelar Baksos dan Bazar Ramadhan Polri Presisi 2025

Kapolres mengatakan, bahwa rotasi merupakan hal biasa di dalam Polri, dengan pergantian yang baru berharap bisa lebih meningkatkan kinerja yang sudah baik.

“Mutasi jabatan di dalam suatu organisasi adalah suatu hal yang wajar ini untuk sebagai penyegaran dan sekaligus reward promosi jabatan dan punismen dari pimpinan. Dimana untuk yang keluar tidak ada punismen melainkan reward semua karena telah melaksanakan tugas dengan baik,” ujarnya.

Tak hanya itu, Kapolres juga berharap kepada pejabat baru agar segera beradaptasi dan mampu untuk mengakselerasi program-program yang ada.

Baca Juga  Banjir Margasari Tigaraksa, Kapolresta Tangerang Tinjau Lokasi dan Distribusikan Bantuan

“Kiranya pejabat baru dapat segera beradaptasi dengan lingkungan melanjutkan program yang ada, baik itu program dari Pak Kapolri dan Pak Kapolda Metro Jaya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” imbuhnya.

“Dimana ada beberapa program yakni pembangunan zona integritas dan persiapan dalam menghadapi tahun politik, yakni pemilu 2024, Pilkada Serentak serta Pilkades yang akan digelar pertengahan bulan September mendatang di wilayah Pakuhaji dan Teluknaga,” tambahnya. (Gn/Wan)

Share :

Baca Juga

KEPOLISIAN

Jelang Pam Pemilu 2024, Ratusan Anggota Polrestro Tangerang Kota Jalani Cek Kesehatan

KEPOLISIAN

Pengamanan Vaksinasi Terus  Dilakukan Personel Gabungan di Curug

KEPOLISIAN

Waspada Genangan Air Bhabinkamtibmas Binong Pantau Situasi

KEPOLISIAN

Pagi Melayani, Rutin Dilaksanakan Polsek Pasar Kemis Ciptakan Kamseltibcarlantas

KEPOLISIAN

Ngopi Bareng Satkamling, Kapolrestro Tangerang Kota Sampaikan Pesan Kamtibmas

KEPOLISIAN

Operasi Zebra Polresta Tangerang Dimulai, 53 Pengendara Diberi Teguran

KEPOLISIAN

Vaksinasi Merdeka Mobile Menyasar Ke Sopir Angkot

KEPOLISIAN

Kurvei Bersama Tiga Pilar guna antisipasi Banjir