Home / Lebak

Selasa, 13 Agustus 2024 - 11:22 WIB

Mengukir Prestasi dibalik Jeruji, WBP Lapas Rangkasbitung Ikuti Lomba Kemerdekaan

LEBAK, SEKILASBANTEN.COM – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia dan hari Pengayoman ke 79 tahun 2024 Lapas kelas III Rangkasbitung Kanwil Kemenkumham Banten menggelar berbagai jenis perlombaan yang di ikuti oleh Warga Binaan pemasyarakatan (WBP), Selasa (13/08)

WBP Lapas Rangkasbitung tidak mau kalah dengan masyarakat umumnya. Sebanyak 321 warga binaan mengikuti kegiatan perlombaan ini selama kurang lebih 1 Pekan, dimulai pembukaan, hingga direncanakan sampai pada partai puncaknya tanggal 17 agustus nanti. Perlombaan berlangsung meriah dibalik tembok Lapas, para WBP tampak antusias mengikuti dan menikmati kegiatan yang diadakan oleh Lapas Rangkasbitung tanpa membedakan suku dan agama.

Baca Juga  Mohon Do'a dan Dukungan, Annisa Erviyanti dari PAN Siap Bertarung di Pileg 2024 Dapil Lebak

Suasana perlombaan cukup seru dan ramai dengan teriakan dan dukungan serta tawa gembira WBP Lapas Rangkasbitung saat menyaksikan teman satu kamar bertanding dan mendukung jagoan mereka.

Kalapas Rangkasbitung, Suriyanta Leonardo Situmorang berharap, kegiatan perlombaan ini dapat menumbuhkan semangat para WBP untuk memberikan kontribusi kepada bangsa dan negara meskipun berada di dalam tembok Lapas.

“Para WBP ini bukanlah orang-orang yang tidak memiliki potensi, mereka memiliki semangat yang jauh lebih baik untuk memberikan kontribusi kepada bangsa dan negara serta bisa menghasilkan PNBP dari kegiatan pembinaan yang mereka ikuti selama berada di dalam Lapas, mengukir karya dan prestasi dibalik jeruji besi” ungkap Kalapas

Baca Juga  Koramil 10/Sepatan Lakukan Penegakan Disiplin Kesehatan di Pasar Tradisional

Sebagai informasi Beberapa kegiatan yang dilombakan, seperti pertandingan voly, tennis meja, menyanyi, balap karung, catur, makan kerupuk, melukis, cerdas cermat, balap kelereng, estafet sarung, dan panco, lomba bidang keagamaan dan juga fun games. Para WBP tampak antusias mengikuti dan menikmati kegiatan yang yang diadakan oleh Lapas Rangkasbitung. (wyd)

Share :

Baca Juga

Lebak

Semarak 79 Hut RI Dan Hari Pengayoman tahun 2024, Lapas Rangkasbitung Gelar Cek Kesehatan

Lebak

Mantan Lurah dan Kades Se-Lebak Banten Deklarasi Dukung Ganjar- Mahfud

Lebak

Bupati Lebak Hadiri Langsung Rapat Paripurna DPRD

Lebak

Wujudkan Napi Produktif, Lapas Rangkasbitung Buka Pelatihan Pertanian

Lebak

Meriahkan Seba Baduy 2024, Karya WBP Lapas Rangkasbitung Mejeng di Pameran

Lebak

Terapkan Deteksi Dini, Petugas Lapas Rangkasbitung Sidak Kamar Hunian

Lebak

Cegah Pelanggaran,Sipropam Polres Lebak Polda Cek Sikap Tampang dan Kelengkapan Personil

Lebak

Rapat Paripurna IV Setujui Raperda Pedoman AKB
error: Content is protected !!