Home / KEPOLISIAN

Sabtu, 9 April 2022 - 13:23 WIB

Operasi Yustisi, Anggota Polsek Curug Bagi Masker Dan Imbau Warga Taat Prokes

SEKILASBANTEN.COM, TANGERANG – Dalam rangka pendisiplinan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan, Polsek Curug Polres Tangerang Selatan melaksanakan giat operasi Yustisi, kepada masyarakat yang tidak menggunakan masker.

Pada operasi yang dilaksanakan di depan Mako Polsek Curug itu, personel polisi melakukan beberapa kegiatan antara lain, mengimbau dan menegakkan protokol kesehatan (Prokes) Covid-19, bagi masyarakat. Lalu, memberikan teguran, baik secara tertulis maupun lisan, bagi masyarakat yang melakukan pelanggaran Prokes.

Mungkin lupa atau sudah bosan dilokasi kegiatan operasi yustisi masih saja masyarakat ditemukan tidak memakai masker saat diluar rumah.

Baca Juga  Safari Ramadan, Kapolres Kunjungi Pimpinan Ponpes Daarul Anshor Pakuhaji Tangerang

Operasi itu, kata Kapolsek Curug Kompol Agung Nugroho, sebagai pemberi efek jera agar tak mengulangi perbuatannya tidak mematuhi prokes covid-19.

“Selain itu, disela Operasi Yustisi, personel juga melakukan giat bagi-bagi puluhan masker gratis kepada masyarakat,” imbuh Kapolsek.

Kapolsek Curug berharap, ke depan seluruh masyarakat sadar dan mematuhi Prokes, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas (5M). Itu semua dilakukan, demi mencegah penyebaran Covid-19.

Baca Juga  Pemkot Tangsel Gelar Peringatan Tahun Baru Islam 1447 H Diisi Tausyiah Keagamaan

“Meski penyebaran Covid-19 cenderung menurun akhir-akhir ini, namun kita tidak boleh lengah dengan tetap menerapkan Prokes. Kemudian, saya minta supaya masyarakat mengikuti program vaksinasi lengkap, agar terhindar dari Covid-19,” tandas Kapolsek. (red)

Share :

Baca Juga

KEPOLISIAN

Pastikan Aman, Kapolrestro Tangerang Kota Kontrol Gudang Logistik Pemilu 2024 di Batuceper

KEPOLISIAN

Pererat Silaturahmi, Kapolsek Batu Ceper Sambangi Ponpes Assidiqiyah 2

KEPOLISIAN

Polsek Curug Laksanakan Operasi Cipta Kondisi Cegah Kejahatan Malam

KEPOLISIAN

Rayakan HUT Ke-73, Polda Metro Jaya Gelar Lomba Menembak Kapolda Cup 2022

KEPOLISIAN

Kapolresta Tangerang dan Dandim Tigaraksa Buka Lomba Mancing di HUT Bhayangkara ke-79

KEPOLISIAN

Dua Lokasi Ojol Mart Wilayah Polres Metro Tangerang Kota Resmi Dilounching, Jhon LBF: Yang 10 Titik Saya Yang Bantu

KEPOLISIAN

Polsek Curug Lakukan Patroli Antisipasi Matel, Warga Diminta Tak Khawatir

KEPOLISIAN

Disela Kegiatan Operasi Yustisi dan Pembatasan Mobilitas Petugas Polsek Curug Bagikan Masker Gratis