Home / MILITER / OLAHRAGA

Selasa, 12 September 2023 - 09:40 WIB

Pasi Teritorial Kodim 0510 Tigaraksa Kembali Pimpin Apel Pagi dan Olahraga

Pasi Teritorial Kodim 0510/Tigaraksa Kapten Inf. Arja Suarja Saat Pimpin Apel pagi dan Olahraga bersama.

Pasi Teritorial Kodim 0510/Tigaraksa Kapten Inf. Arja Suarja Saat Pimpin Apel pagi dan Olahraga bersama.

SEKILASBANTEN.COM, TIGARAKSA — Agar kebugaran tubuh terus terjaga, puluhan anggota Kodim 0510/Tigaraksa dipimpin Pasi Teritorial (Pasiter) Kodim 0510/Tigaraksa Kapten Inf. Arja Suarja melaksanakan apel pagi dilanjutkan olahraga bersama.

Kegiatan berlangsung di halaman Makodim 0510/Tigaraksa, Selasa (12/09/2023). Sebelum olah raga jalan sehat, seluruh anggota terlebih dahulu melakukan pengecekan pada apel pagi, selanjutnya melaksanakan senam pemanasan dan peregangan.

Dalam sambutanya, Pasi Ter Kodim 0510/Tigaraksa Kapten Inf. Arja Suarja menyampaikan, bahwa senam kerja yang dilaksanakan ini sesuai dengan arahan dari Pimpinan Komando, agar anggota melaksanakan olahraga rutin selama 1 jam setiap hari.

Baca Juga  Peringati Mayday 2025, Forkopimda Bersama Kodim 0510 Tigaraksa Hadiri Pembukaan Turnamen Sepak Bola

“Selain menyehatkan, olahraga ini juga sebagai ajang silaturahmi antar anggota,” ujarnya.

Menurut Pasi Ter, ada banyak manfaat melakukan olah raga pagi, diantaranya menjaga kesehatan jantung, meningkatkan metabolisme tubuh dan tentunya untuk menjaga kesehatan jasmani.

“Bagi prajurit TNI, merupakan suatu keharusan memiliki tubuh yang sehat dan kuat dan salah satu cara untuk mendapatkan kesehatan adalah dengan olahraga pagi,” tandasnya.

Baca Juga  Bersama PJ Bupati Tangerang, Dandim 0510 Tigaraksa Resmi Buka TMMD ke-123 di Bantar Panjang

Dengan ayunan kaki dan tangan yang bersama-sama, cucuran keringat yang membasahi baju olahraga, seluruh anggota Kodim 0510/Tigaraksa terlihat kompak dan semangat, sebelum melaksanakan tugas rutinitasnya masing – masing. (Red)

Share :

Baca Juga

MILITER

Gantikan Kolonel Inf Endik Hendra Sandi, Letkol Inf Ary Sutrisno Resmi Jabat Dandim 0506/Tgr

MILITER

Pembukaan TMMD Ke-111 Kodim 0510/Trs Tanpa Upacara

OLAHRAGA

GOR Padat, Perbasi Akan Pindah ke Green Lake

MILITER

Peringati HUT RI Ke-76, Lanmar Jakarta Ikuti Upacara Secara Virtual

MILITER

Komsos Dengan KB TNI TA 2024, Kasdim: Kita Wujudkan Pertahanan Tangguh Untuk Indonesia Maju

MILITER

Bersama Forkopimcam, Koramil 14/Panongan Laksanakan Patroli Monitoring Wilayah

MILITER

Danramil 02/Curug Dampingi Dandim Kunjungi Gereja Santa Helana

OLAHRAGA

Ikuti Banten Student Championship 2025, 3 Atlet Rayon Taman Elang Raih Predikat Pesilat Terbaik