Home / NASIONAL

Selasa, 2 Februari 2021 - 21:59 WIB

Presiden Joko Widodo Dipastikan Hadir Pada Hari Pers Nasional 2021

SEKILASBANTEN.COM, JAKARTA – Presiden Joko Widodo dipastikan akan menghadiri acara puncak Hari Pers Nasional (HPN) 2021 dari Istana Merdeka secara Virtual pada puncak acara HPN 9 Februari mendatang.

Kepastian kehadiran presiden tersebut disampaikan Menteri Sekretaris Negara, Pratikno, ketika menerima Audensi secara virtual Pengurus PWI Pusat dan Panitia Hari Pers Nasional 2021 Selasa, (2/2/2021)

Menteri Sekretaris Negara Pratikno mengatakan Presiden akan mulai hadir dalam rangkaian HPN 2021 pada pukul 09.30 WIB. Pratikno juga berharap lewat momentum Hari Pers Nasional 2021 yang mengangkat Tema “Bangkit Dari Pandemi, Jakarta Gerbang Pemulihan Ekonomi, Pers Sebagai Akselerator Perubahan”, dirinya berharap pers sebagai salah satu pilar demokrasi bersama negara bisa mengawali kebangkitan dan kekuatan untuk keluar dari pandemi covid-19.

Baca Juga  PTUN Jakarta Tolak Gugatan Kubu Moeldoko

Sementara itu, Ketua Umum PWI Pusat yang juga Penanggung Jawab HPN 2021, Atal S.Depari melaporkan tentang kesiapan pelaksanaan HPN 2021 yang tahapannya sudah dimulai dari tanggal 4 Februari dengan menghadirkan serangkaian kegiatan seperti seminar, konvensi dan acara puncak yang dipusatkan di Ancol ini akan diikuti secara virtual ribuan wartawan anggota PWI dari seluruh Indonesia serta anggota organisasi konstituen Dewan Pers.

Baca Juga  Antisipasi Sejak Dini, Sekolah Triguna Utama Ciputat Adakan Rapid Test

Dalam audensi virtual dengan Mensesneg, Atal S Depari di dampingi Sekjen PWI Pusat Mirza Zulhadi, Ketua Bidang Pendidikan Nurjaman Mochtar, Ketua Panitia HPN Auri Jaya, Wakil Sekjen PWI Pusat Suprapto, Bendahara Umum Muhammad Ihsan, Wakil Bendahara Umum PWI Pusat Dar Edi Yoga, Kesit B Handoyo, Merdy Sofiansyah dan Penanggung Jawab Humas HPN Mercys Charles Loho.

Penerbit: Redaksi Sekilasbanten

Sumber: Humas HPN 2021

Share :

Baca Juga

NASIONAL

Kontribusi Program Jelajah Negeri Bangun Anti Korupsi, KPK Berikan Apresiasi ke Pemerintah Kota Tangerang

NASIONAL

Server PDN Gangguan, Imigrasi Tetap Layani Perlintasan dan Permohonan Paspor

NASIONAL

Gubernur NTT Buka Diskusi Literisasi: Kupang Makin Cakap Digital

NASIONAL

Kementerian PANRB Tetapkan Top 51 Pengelola Pengaduan Terbaik

NASIONAL

Temui Titik Terang, Dua Tokoh PWI Sepakat Segera Menggelar Kongres

NASIONAL

Densus 88 Geledah Sebuah Kontrakan Di Ciputat

NASIONAL

Ichsanuddin Noorsy: Puasa langkah Awal Memulihkan Perekonomian

NASIONAL

Ini Dia Pusat Studi Kebijakan Publik dan Politik Sumatera Selatan