Home / Kota Tangerang

Selasa, 26 Desember 2023 - 13:20 WIB

Masa Jabatan Selesai, Arief Doa Bareng Anak Yatim dan Titip Kota Ini

SEKILASBANTEN.COM, KOTA TANGERANG – Di momen perpisahan setelah 15 tahun mengabdi, Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah, menggelar rangkaian acara perpisahan dengan penuh rasa syukur dan haru bersama para anak yatim sekaligus memberikan santunan, yang berlangsung di kediamannya, Jalan Sinar Hati No 1, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Selasa (26/12).

Acara tersebut dimulai dengan doa bersama, yang diringi oleh para anak yatim dan masyarakat. Pada kesempatannya, Wali Kota Tangerang, juga turut menguntaikan doa dengan penuh khidmat, disertai sebuah harapan agar Kota Tangerang terus maju, berkembang dan sejahtera.

Dalam sambutannya, Arief, mengatakan, untuk menyelesaikan tugasnya sebagai pemimpin di Kota Tangerang, membutuhkan ilmu, dan juga kerja keras.

Baca Juga  Buka Konser Amal, Sachrudin Ajak Masyarakat Berdonasi Untuk Korban Bencana

“Setelah 15 tahun mengabdi, semua ini kita jalani dengan kerja keras, dengan cucuran keringat dan air mata, sehingga kita bisa mencapai keberhasilan, kesuksesan demi terwujudnya masyarakat Kota Tangerang yang sejahtera,” ujar wali kota, yang masa jabatannya berakhir pada hari ini, 26 Desember 2023.

“Siapa yang mau sukses? Kalau mau sukses, harus lebih rajin, jangan diem aja, semua harus diikhtiarin,“ tanya Arief kepada anak-anak.

Arief berharap, para generasi penerus ini dapat memberikan manfaat bagi kemaslahatan masyarakat Kota Tangerang. “Tingkatkan terus ilmunya, supaya bisa menjadi orang yang bermanfaat, bagi diri sendiri, keluarga, tetangga, dan tentunya bagi bangsa Indonesia dan Kota Tangerang,” kata Arief.

Baca Juga  Berhasil Lewati Target UHC Nasional, Pemkot Tangerang Raih Penghargaan

Diakhir sambutannya, Arief, meminta doanya kepada masyarakat dan anak yatim untuk kemajuan dan kesejahteraan Kota Tangerang.

“Saya bersama keluarga, mengucapkan terima kasih, mohon doanya agar kita semua terus diberikan kesehatan dan semoga kota kita semakin diberkahi, saya titip Kota Tangerang,” pungkasnya. (Red)

Share :

Baca Juga

Kota Tangerang

Rayakan HUT ke-80 RI, Pokja WHTR Kompak Gelar Beragam Lomba Tujuhbelasan

Kota Tangerang

KNPI Banten Tegaskan Dede sebagai Ketua KNPI Kota Tangerang yang Sah

Kota Tangerang

Pemkot Uji Coba Mekanisme Baru Vaksinasi Covid-19

Kota Tangerang

Logo HUT Kota Dirilis, Sachrudin; Peringatan HUT Kota Tangerang ke-33 akan Digelar Sederhana

Kota Tangerang

Tangani Penambahan Kasus, Pemkot Terus Lakukan Testing Covid-19 di Masyaraka

Kota Tangerang

Sekda Ajak Seluruh ASN Support Pemilu 2024

Kota Tangerang

Bantu Penguatan Ekonomi, Pemkot Kembali Akan Vaksin UMKM dan PKL

Kota Tangerang

Pemkot Tangerang Pastikan Evaluasi Perwal Tunjangan Dewan Sesuai Mekanisme dan Aspirasi Masyarakat