Home / KEPOLISIAN

Kamis, 1 Mei 2025 - 20:59 WIB

Polrestro Tangerang Kota Kerahkan 138 Personil Gabungan Kawal Keberangkatan Buruh ke Jakarta

Foto: Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol. Zain Dwi Nugroho Saat Pimpin Pengawalan Buruh yang Hendak Merayakan May Day ke Jakarta.

Foto: Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol. Zain Dwi Nugroho Saat Pimpin Pengawalan Buruh yang Hendak Merayakan May Day ke Jakarta.

SEKILASBANTEN.COM, TANGERANG, – Polres Metro Tangerang Kota kerahkan 138 personil gabungan terdiri dari Polri – TNI, Satpol PP dan Dishub Kawal 8.557 buruh mengunakan 178 armada bus, 6 mobil komando dan 25 sepeda motor peringati Hari Buruh atau May Day menuju Lapangan Monas Jakarta. Kamis, 1 Mei 2025.

Diketahui ribuan buruh tersebut berasal dari berbagai organisasi buruh di wilayah kota Tangerang dan kabupaten Tangerang, Banten. Ratusan personil yang disiapkan itu disebar di berbagai titik keberangkatan.

Pengawalan ketat dilakukan Polisi hingga lokasi tujuan Monas, jakarta dilakukan Satlantas Polres Metro Tangerang Kota dengan menggunakan kendaraan dinas (Randis) kepolisian.

Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengatakan pengawalan dilakukan guna mewaspadai serta mengantisipasi potensi ganguan dan melancarkan arus lalulintas sepanjang perjalanan.

Baca Juga  Upaya Pencegahan Korupsi di Tubuh Birokrasi

“Kami pengantisipasi potensi gangguan dari kelompok tertentu seperti anarko, maupun orang yang memiliki tujuan menggangu perjalanan menuju titik kumpul di lapangan Monas Jakarta. Sehingga langkah deteksi dini dan pengawasan ketat akan terus dilakukan Polri,” ungkapnya Kamis, (1/5/2025).

Saat menyapa sejumlah perwakilan ketua berbagai organisasi buruh di wilayah hukumnya, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho juga berkesempatan memberikan pesan dan imbauan agar seluruh peserta aksi bisa menjaga keamanan, mematuhi aturan hukum, aturan lalu lintas hingga tidak menggangu aktifitas masyarakat, termasuk mengikuti arahan petugas di lapangan.

“Kami (Polri) meminta kepada para perwakilan atau ketua organisasi buruh yang berangkat agar menyampaikan aspirasi dengan damai dan tertib. Jangan mudah terprovokasi oleh oknum yang ingin membuat kericuhan. Mari kita jaga bersama suasana yang aman dan kondusif. Kita kawal pergi dengan selamat dan kembali ke Tangerang juga dengan selamat,” kata dia.

Baca Juga  Disinyalir KCD Bermain PPDB, GNRI : Begini Faktanya

Seperti diketahui, diperkirakan akan hadir puluhan ribu buruh dari berbagai daerah, hadir secara langsung saat peringatan May Day 1 Mai 2025 ini, Tangerang Raya adalah salahsatunya. Apalagi, disebutkan bahwa Presiden RI ke -8, Prabowo Subianto dipastikan akan hadir secara langsung di hadapan para buruh yang datang.  (

Share :

Baca Juga

KEPOLISIAN

Cegah Kejahatan Jalanan di Malam Hari, Polrestro Tangerang Kota Sebar Puluhan Personil di Berbagai Titik

KEPOLISIAN

Kapolres Ajak Tokoh Kota Tangerang Jadi Cooling Sistem Pemilu 2024

KEPOLISIAN

Polisi Pastikan Pria Tergeletak Bersimbah Darah di Jalan Perancis Benda Bukan Korban Begal

KEPOLISIAN

Antisipasi Tindak Kejahatan, Petugas Gabungan di Curug Lakukan Patroli Besar

KEPOLISIAN

Putus Matarantai Covid-19, Polsek Curug Genjot Vaksin Booster

KEPOLISIAN

Tim Pemburu Covid-19 Polsek Curug Menggelar Operasi Yustisi

KEPOLISIAN

Polresta Tangerang Konfirmasi Identitas Korban Mayat di Cikupa, Ditemukan Indikasi Kekerasan

KEPOLISIAN

Pasca mengamankan 31 Pelajar Polsek Pancoran masifkan Binluh Pelajar di sekolahan