Home / KEPOLISIAN

Minggu, 2 Juli 2023 - 12:29 WIB

Polsek Curug Potong Tumpeng di Hut Bhayangkara Ke-77

SEKILASBANTEN.COM, TANGERANG – Suasana pemotongan tumpeng mewarnai syukuran Hari Bhayangkara ke 77 di Mapolsek Curug Polres Tangerang Selatan, Sabtu (1/07/2023).

kegiatan tasyakuran dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-77 dihadiri Danramil 02 Curug Mayor Arh Mulyono beserta jajaran dan Plt. Camat Curug Angga Yulyantono.

Dengan wajah sumringah Kapolsek Curug Kompol Bambang Sugiharto menyampaikan, bahwa Polri senantiasa akan terus menjalankan tugas dan fungsinya untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

“Termasuk untuk menjaga suasana kamtibmas yang kondusif guna mendukung tahapan Pemilu Serentak 2024,” katanya.

Baca Juga  Polsek Curug Lakukan Pengamanan Saat Pelaksanaan Vaksinasi Untuk Pelajar

Bambang Sugiharto juga menambahkan, bahwa situasi kamtibmas saat ini terbilang kondusif di Polsek Curug.

Hal tersebut tak lepas dari dukungan seluruh masyarakat dan FORKOMINDA.

“Terima kasih atas dukungan dari seluruh lapisan masyarakat yang telah mendukung Polri menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di seluruh wilayah Polsek Curug,” terangnya.

Kompol Bambang Sugiharto juga mengatakan bahwa dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawab, Polri memang saat ini belumlah benar-benar optimal.

“Kami menyadari bahwa dalam pelaksanaan tugas dan pengabdian sampai saat ini masih belum sempurna dan tidak luput dari berbagai kekurangan sehingga belum mampu memenuhi semua ekspektasi masyarakat. Untuk itu kami memohon maaf dengan lapang dada, dan menerima semua masukan dan kritikan yang membangun dari seluruh lapisan masyarakat untuk Polri dan Polsek Curug pada khususnya,” tutupnya. (Han)

Baca Juga  Sambut HUT Bhayangkara ke 79, Polsek Curug dan Polres Tangsel Bagikan Sembako

Share :

Baca Juga

KEPOLISIAN

H-3 Libur Lebaran, Kapolsek Curug : Arus Lalulintas Jalur Mudik Terpantau Lancar

KEPOLISIAN

Nekat Palsukan Surat Keterangan Dokter, Dua Orang Pelaku Diamankan Polsek Benteng
Program DDS Bhabinkamtibmas Kelurahan Binong

KEPOLISIAN

Bhabinkamtibmas Aipda Gumilar Sampaikan Pean Kamtibmas Melalui DDS

KEPOLISIAN

Anggota Polsek Curug Melaksanakan Swab Antigen di KTJ/PPKM Desa Curug Wetan

KEPOLISIAN

55 Personil Gabungan Dikerahkan Dalam Operasi Premanisme di wilayah Bitung

KEPOLISIAN

Cooling System, Dirbinmas PMJ Pimpin Penyerahan Bantuan Sembako dan Alquran dari Kapolda Metro Jaya

KEPOLISIAN

Setiap Hari Tiga Pilar di Kecamatan Curug Gencar Operasi Yustisi dan Bagikan Masker

KEPOLISIAN

Berkerumun, Kafe Mada Pamulang Dibubarkan Polisi