SEKILASBANTEN.COM, TANGERANG – Polsek Curug, Polres Tangerang Selatan, mengadakan kegiatan Jum’at Curhat di Pos Kamling RW 10, Sukabakti, Jumat (02/01/2026). Kegiatan ini dihadiri Bhabinkamtibmas Brigadir A. Fauzan Nabila dan Babinsa Serma Priyana.
Bhabinkamtibmas mengimbau warga mengawasi anak remaja agar tidak terlibat tawuran atau narkoba, serta menghindari judi online dan pinjaman ilegal.
“Jum’at Curhat untuk jalin silaturahmi Polri dengan masyarakat,” ujar Brigadir Fauzan.
Warga RW 10 mengapresiasi kehadiran Polri. “Situasi Kamtibmas di RW 10 aman dan kondusif,” kata Ketua RW, Anan. Kegiatan berlangsung aman dan kondusif. (ris)
























