Home / Tangerang Selatan

Rabu, 25 Agustus 2021 - 00:07 WIB

Diduga Batal Terpilih, 10 Calon Direksi PT. PITS Belum Penuhi Persyaratan

SEKILASBANTEN.COM, TANGSEL – 10 calon direksi PT. PITS diduga batal terpilih oleh panitia seleksi (pansel) rekruitment PT. PITS BUMD Kota Tangerang Selatan.

Informasi yang berhasil dihimpun, 10 kandidat belum memenuhi persyaratan sehingga tidak ada yang berhasil sesuai uji kelayakan yang dilakukan oleh pansel sejak bulan Maret 2020.

“Ya, sangat miris, hanya buang-buang anggaran APBD Kota Tangsel, cuma menyusun skenario dan membodohi masyarakat Tangsel,” ungkap Bambang Tedjo Lestioro, mantan aktifis dan ketua Senat Mahasiswa Jakarta 98 kepada wartawan, Selasa (24/8/2021).

Dugaan adanya win-win politik pada pilkada tahun 2019, eks calon walikota Tangerang Selatan HM bakal menempati kursi direksi PT. PITS setelah melalui jalur negoisasi politik hasil pilkada 2 tahun lalu.

“Begitulah gaya pejabat, hambur-hamburkan anggaran tanpa kejelasan program pemerintahan baru ini,” cetus Bambang.

Menurutnya, anggaran daerah yang diposkan untuk proses rekruitment PT. PITS, adanya ketidakseriusan pemerintahan baru membangun Kotanya yang cerdas, modern dan religius.

“Proses seleksi rekruitment calon direksi PT. PITS dihamburkan-hamburkan oleh pansel yang diketuai oleh Sekda Kota Tangerang Selatan” jelas Bambang yang pernah aktif sebagai Mahasiswa Pro Mega tahun 1997an.

Masyarakat Tangsel, kata Bambang, siap-siap mendemo Kantor Walikota Tangsel jika tidak ada transparansi dan ada permainan dalam menentukan direksi PT. PITS.

“Jika tidak ada transparansi dan ada permainan dalam menentukan direksi PT. PITS, maka masyarakat akan siap-siap mendemo kantor Walikota Tangsel,” terangnya.

“Sudah saatnya KPK, Ombusman, BPK hingga lembaga independen, peduli terhadap nasib masyarakat yang belum merasakan pembangunan di Kota Tangerang Selatan” pungkasnya. (SD).

Share :

Baca Juga

Tangerang Selatan

Seorang Anak Ditemukan dalam Keadaan Meninggal Dunia, di sebuah Rawa dekat Galian Tol

Tangerang Selatan

Terkait Carut Marut PT. PITS, LIRA Tangsel: Hanya Bisa Diselesaikan Walikota Tangsel

Tangerang Selatan

44 Wartawan Dinyatakan Berkompeten Ikuti UKW Dewan Pers di Tangsel

Tangerang Selatan

Ramai diberitakan, Pembangunan JCo Donuts & Bread Tangsel Tetap Berjalan

Tangerang Selatan

Benyamin Lantik Pimpinan Baznas Kota Tangsel Periode 2022-2027

Tangerang Selatan

Ketua SMSI Tangsel: RUPS LB 2021 PT. PITS Seharusnya Mengganti Semua Jajaran Direksi

Tangerang Selatan

Pemkot Tangsel Siagakan 6 Pos Pemantauan Lebaran 2024

KESEHATAN

Pejabat , ASD dan TNI Polri Mulai Diberikan Vaksin Covid-19