Home / Kota Tangerang

Kamis, 7 Oktober 2021 - 17:22 WIB

Jajaran Kejari Kota Tangerang Sambut Rombongan KunKer Sesbandiklat Kejaksaan RI

SEKILASBANTEN COM, KOTA TANGERANG — Kajari Kota Tangerang I Dewa Gede Wirajana, SH.,MH., bersama seluruh jajaran Kejari Kota Tangerang sambut kedatangan Sekretaris Badan Diklat (Sesbandiklat) Kejaksaan RI Dr. Jaya Kesuma, SH.,M.Hum., dan rombongan di Kantor Kejaksaan Negeri Kota Tangerang, Kamis (7/10/21).

Kunjungan kerja (Kunker) rombongan Sesbandiklat tersebut dilakukan dalam rangka monitoring dan evaluasi hasil kinerja dan prestasi yang telah dilaksanakan para Alumni Diklat Tahun 2019, 2020 dan 2021 yang diselenggarakan oleh Badan Diklat Kejaksaan RI.

Monitoring dan evaluasi itu dilakukan dengan cara memberikan sosialisasi, berdiskusi 2 (dua) arah sekaligus memberikan pertanyaan-pertanyaan tentang hasil perubahan apa yang dilakukan di lingkungan satker dan mengevaluasi atas apa yang telah diperoleh dari ilmu dan pengalaman selama melaksanakan pendidikan dan pelatihan.

Baca Juga  Peringati HPN, PWI Kota Tangerang Akan Gelar Bahkti Sosial Donor Darah

Selain itu, Sesbandiklat yang didampingi Kajari, Para Kasi Kasubag dan Kabag Subproglap dan Panil pada Bandiklat juga melakukan pengecekan secara langsung inovasi-inovasi apa saja yang telah diterapkan di Kejari Kota Tangerang.

Hal yang menarik disini, siswa siswi Bandiklat tidak hanya menimba ilmu selama berada di diklat namun juga diharuskan mengaktualisasikan ilmu yg diperoleh selama diklat yang sudah ditempuh.

Baca Juga  Urai Kemacetan Jalan Kali Perancis, Pemkot Tangerang Bangun Looping Rawa Bokor

“Semua dievaluasi dari perubahan sikap (pola tindak), managerial maupun penguasaan teknis,” kata Kajari Kota Tangerang.

Kajari Kota Tangerang I Dewa Gede Wirajana juga mengapreasi dan mengucapkan terima kasih ditengah kesibukan Sesbandiklat dan rombongan berkenan mengunjungi dan mengevaluasi program kegiatan dan perubahan yang telah dilaksanakan jajaran Kejari Kota Tangerang.

Diinformasikan Kunjungan Kerja yang berlangsung dari Jam 10.00 WIB hingga pukul 13.45 WIB tersebut berjalan lancar dan aman.

(Red)

Share :

Baca Juga

Kota Tangerang

Wakil Wali Kota Tangerang, Apresiasi Peran Ibu Sebagai Support System Keluarga

Kota Tangerang

Andika Hazrumy Resmikan Warung Gempol Yang Dikelola Karang Taruna Kunciran

Kota Tangerang

Apel Perdana, Pj Minta Seluruh OPD Saling Dukung Keberlanjutan Pembangunan di Masa Transisi

KESEHATAN

One Step Service, Inovasi RSUD Kota Tangerang Berikan Layanan Cepat Hingga Promo

Kota Tangerang

Oknum Customer Servis BRI Unit Cipondoh Diduga Gelapkan Uang Nasabah

Kota Tangerang

Bantu Pemerintah Wujudkan Kesejahteraan Sosial, Arief Apresiasi Pilar – Pilar Sosial

Kota Tangerang

Wali Kota Tangerang Terpilih Jadi Peserta Diklat Lemhanas

Kota Tangerang

DPAC BPPKB Banten Kecamatan Tanggerang Junjung Tinggi Hirarki Organisasi
error: Content is protected !!