Home / BANTEN

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 06:33 WIB

Jum’at Peduli, Polrestro Tangerang Kota Hadirkan Berkah bagi Warga Kampung Cacing

SEKILASBANTEN.COM, TANGERANG — Kepolisian terus menunjukkan rasa kepedulianya terhadap masyarakat. Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Dr. Raden Muhammad Jauhari, S.H., S.I.K., M.Si. kembali melaksanakan kegiatan Jum’at Peduli di kawasan slum area Kampung Cacing, RT 01 RW 01, Kelurahan Cikokol, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang. Jumat (24/10/2025).

Kegiatan sosial tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat utama Polres Metro Tangerang Kota, antara lain AKBP Nopta Histaris Suzan, S.I.K., M.Si. (Kasat Lantas), AKBP Rahmat Hariyanto, S.E., M.M. (Kasat Binmas), Kompol Toto Sanyoto, S.H. (Kasi Propam), serta AKP Suyatno, S.H., M.H. (Kapolsek Tangerang).

Dalam kesempatan itu, Kapolres Metro Tangerang Kota menyerahkan secara langsung 100 paket sembako kepada warga Kampung Cacing.

Baca Juga  Mangkir Dua Kali dari DPRD, Jembo Cable Tidak Menghormati Lembaga Rakyat

Dalam sambutannya, Kombes Pol Jauhari menyampaikan pesan penuh empati kepada masyarakat.

“Saya Kapolres Metro Tangerang Kota ingin memberikan sedikit bantuan untuk Bapak dan Ibu sekalian yang ada di Kampung Cacing,” ujar Kapolres.

Beliau juga menekankan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polri untuk hadir di tengah masyarakat, bukan hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga dalam membantu sesama.

“Semoga dengan adanya sedikit bantuan dari kami, Polres Metro Tangerang Kota, dapat bermanfaat, membawa berkah, dan sedikit membantu perekonomian di rumah,” ucapnya

Kegiatan berlangsung dengan penuh kehangatan dan gotong royong. Warga terlihat antusias menerima bantuan dan menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan Polres Metro Tangerang Kota.

Baca Juga  Diamankan Polisi, Pelaku Pelecehan Siswi di Angkot Ternyata ODGJ

Kapolres Kombes Pol Dr. Raden Muhammad Jauhari menjelaskan bahwa Jum’at Peduli merupakan program rutin yang dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang membutuhkan.

“Program ini bukan hanya tentang memberikan bantuan, tetapi juga mempererat hubungan silaturahmi antara Polri dan masyarakat. Kami ingin hadir, mendengar, dan membantu secara nyata,” pungkasnya. (Red)

Share :

Baca Juga

BANTEN

Respon Keluhan Warga, Walikota Tangerang Potong Kabel Udara Semrawut dan Perkuat Turap

BANTEN

Kapolres Metro Jakut Kawal Bazar Sembako Murah di Papanggo

BANTEN

Sidang Kisruh Komisaris dan Direksi PT Kahayan Karyacon Gelar Sidang Kembali

BANTEN

Bersama BKN Pj Gubernur Banten Luncurkan Manajemen Talenta ASN Provinsi Banten

BANTEN

Polsek Benda Lakukan Vaksinasi Merdeka Usia 6–11 Tahun di 4 Titik Lokasi Sekolah

BANTEN

Nobar Bersama Ribuan Warga dan Benteng Mania Sachrudin Bagi-Bagi Bola dan Doorprize

BANTEN

Gelar Halal Bihalal : Ketua Umum PB PAPDI Resmikan Gedung Rumah PAPDI Banten

Lebak

Peringati Hari Pahlawan, Lapas Rangkasbitung Kolaborasi Gelar Baksos