Home / Kota Tangerang

Senin, 3 November 2025 - 17:26 WIB

Perkuat Respons Cepat Kegawatdaruratan, Pemkot Tangerang Tambah 8 Unit Mobil Damkar

Foto: Walikota Tangerang H. Sachrudin dan Wakil Wali Kota Tangerang, H. Maryono Hasan.

Foto: Walikota Tangerang H. Sachrudin dan Wakil Wali Kota Tangerang, H. Maryono Hasan.

SEKILASBANTEN.COM, TANGERANG — Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus memperkuat komitmennya dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama dalam penanganan cepat terhadap kondisi kegawatdaruratan.

Sebagai bentuk nyata, Pemkot Tangerang menambah delapan unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) yang diserahkan secara simbolis oleh Wali Kota Tangerang, H. Sachrudin, kepada Kepala Pelaksana BPBD Kota Tangerang, Mahdiyar, dalam apel pegawai di Kawasan Pusat Pemerintahan (Puspem) Kota Tangerang, Senin (03/11/2025).

“Respons cepat sangat penting, karena kita tidak pernah tahu kapan musibah atau keadaan darurat akan terjadi. Dengan penambahan delapan unit mobil Damkar ini, kita ingin memperkuat kemampuan tanggap darurat agar lebih cepat, tepat, dan sigap,” ujar Wali Kota Sachrudin, usai penyerahan simbolis yang dilanjutkan dengan peninjauan langsung armada baru.

Baca Juga  Minggu Kedua Gelar Apel Pagi, Sachrudin Pinta Pegawai Bergerak Cepat Layani Masyarakat

Delapan unit mobil Damkar tipe “Firedome” ini, dilengkapi pompa Waterous berkapasitas 4.000 liter dengan kemampuan pancaran air hingga lima lantai bangunan, serta tangga setinggi 40 meter untuk mendukung evakuasi dan pemadaman di area sulit dijangkau. Kapasitas pompa sebesar 500 GPM (Gallons Per Minute), memastikan penyemprotan air lebih kuat dan efisien dalam berbagai kondisi darurat.

Sachrudin menegaskan, penambahan unit damkar ini, merupakan bukti nyata komitmen Pemkot Tangerang dalam meningkatkan kapasitas penanggulangan kebakaran sekaligus memperkuat sistem mitigasi bencana di wilayah kota.

“Kita ingin armada ini menjadi bagian dari sistem tanggap darurat yang lebih gesit, kapabel, dan terintegrasi, agar pelayanan kepada masyarakat semakin optimal,”
tambahnya.

Lebih lanjut, wali kota, juga mengajak seluruh masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan dan partisipasi aktif dalam melaporkan kejadian darurat di lingkungannya.

Baca Juga  Sambut Ramadan, Forum OKP dan Ormas se-Kecamatan Pinang Gelar Seni Budaya

“Pemkot Tangerang kini juga memanfaatkan teknologi digital melalui aplikasi Sistem Informasi Layanan Tangguh (SILANTANG), yang memudahkan masyarakat dalam melaporkan kejadian darurat, mengajukan proteksi kebakaran, serta mengakses layanan BPBD secara online dan real-time,” jelasnya.

Di akhir sambutannya, wali kota, mengajak seluruh pihak untuk memperkuat sinergi dalam membangun budaya tangguh bencana di Kota Tangerang.

“Mari bersama kita tumbuhkan kesadaran, kewaspadaan, dan kesiapsiagaan. Karena kesiapsiagaan kita bersama dapat menyelamatkan banyak nyawa,” pungkas Wali Kota Tangerang.

Share :

Baca Juga

Kota Tangerang

Salah Sasaran Ada Nama Bayi yang Terdaftar Penerima BLT di Kota Tangerang

Kota Tangerang

Golden Tulip Essential Tangerang Gelar Sunatan Massal Gratis, Cek Disini?

Kota Tangerang

Pimpin Apel Perdana, Sachrudin Ajak Perangkat Daerah Tancap Gas Membangun Kota

Kota Tangerang

Warga Tolak Proyek Urugan di Kunciran Indah, Camat Diminta Turun Tangan

Kota Tangerang

Padati Taman Elektrik, Puluhan Ribu Santri Kota Tangerang Doakan Warga Palestina

Kota Tangerang

Wali Kota Minta Pelaku UMKM Optimalkan Sosial Media 

Kota Tangerang

Saung Pajajar 5 dan Media Independen Nusantara Sebar Ratusan Takjil di Pinang

Kota Tangerang

Alasan Tak Ada Rujukan, Pelayanan Puskesmas Sukasari Dikeluhkan Pasien