Home / PERISTIWA

Jumat, 17 Mei 2024 - 16:09 WIB

Sadis! Anak Bunuh Ayah Kandung di Tangerang, Pelaku Diduga Alami Gangguan Jiwa

Foto: Ilustrasi Korban Pembunuhan.

Foto: Ilustrasi Korban Pembunuhan.

SEKILASBANTEN.COM, TANGERANG — Diduga seorang anak kandung secara sadis dan nekad membunuh ayah kandung di Kampung Kedaung Rajeg, Desa Kedaung Barat, Kecamatan Sepatan, Kabupaten Tangerang, Banten. Pada Kamis, 16 Mei 2024, sekira pukul 04.30 WIB.

Diketahui, korban bernama Mustari berusia 60 tahun meninggal dunia ditangan anak kandungnya sendiri berinisial Y (35) dengan mengalami luka dibagian kepala akibat dipukul menggunakan benda tumpul (Paving Block).

Peristiwa tersebut dibenarkan Kasi Humas Polres Metro Tangerang Kota, Kompol Aryono saat di konfirmasi sejumlah wartawan, Jum’at (17/5/2024) siang WIB.

“Iya, benar, korban ditemukan keluarga bersimbah darah di dalam rumahnya, dengan kondisi tidak bernyawa,” kata Aryono.

Baca Juga  Tertimpa Material, Pekerja Pembuat Jembatan Meninggal Dunia di Pasar Kemis

Diduga pelaku menghabisi nyawa orang tua kandungnya itu pada Kamis (16/5) dini hari tadi saat tertidur pulas.Menurut Aryono, Pelaku Y tersebut sedang mengalami gangguan jiwa berdasarkan keterangan pihak keluarga.

“Dugaan sementara pelaku membunuh ayahnya dengan mengepruk kepalanya menggunakan konblok, karena di TKP ditemukan barang bukti konblok berlumuran darah,” kata Aryono.

“Berdasarkan rekam medis rumah sakit jiwa Dr Soeharto didapatkan, pelaku tersebut sedang rawat jalan karena mengalami gangguan kejiwaan,” terangnya.

Petugas Kepolisian Sektor (Polsek) Sepatan, dipimpin Kapolsek, AKP Sriyono yang mendapatkan laporan masyarakat langsung mendatangi lokasi tempat kejadian perkara (TKP) dan melakukan olah tempat kejadian.

Baca Juga  Diduga Serangan Jantung, Sopir Ditemukan Meninggal di Tangerang

“Untuk motifnya sedang kami dalami, pelaku saat ini sudah diamankan di Kantor Polres Metro Tangerang Kota untuk dilakukan pemeriksaan kejiwaan. Sementara untuk Jenazah korban dibawa ke rumah sakit umum Kabupaten Tangerang untuk dilakukan autopsi,”pungkas Aryono. (Red)

Share :

Baca Juga

PERISTIWA

Kecelakaan Maut, Truk Tangki Hantam Beberapa Pengendara Sepeda Motor di Balaraja 3 Orang Meninggal Dunia

PERISTIWA

Alami Pergeseran Tanah, Sebuah Rumah di Pondok Aren Rubuh

PERISTIWA

Jual Obat Keras Ilegal, Toko Kosmetik di Kecamatan Curug Disegel

PERISTIWA

Lima Jam Dalam Pencarian, 2 Bocah Tenggelam di Sungai Cisadane Ditemukan Meninggal Dunia

PERISTIWA

Truk Bermuatan Metanol Terbakar di Tol Tangerang-Merak KM 36

PERISTIWA

Cegat Truk untuk Menumpang, Pelajar di Kota Tangerang Terseret Truk
Tega suami tusuk istri

PERISTIWA

Tega, Suami Tusuk Perut Sang Istri Lantaran Tak Mau Diajak Pulang

PERISTIWA

Bocah Tewas Terlindas Truk Pasir di Jalan Raya Pakuhaji, Kasi Humas: Sudah Ditangani Satlantas Polres Metro Tangerang Kota