Home / Kota Tangerang

Selasa, 6 Februari 2024 - 13:46 WIB

Pj Walikota Pantau Langsung Distribusi 270 Bansos ke Warga Kota Tangerang

Foto: Pj. Walikota Tangerang M. Nurdin Saat Pantau Langsung Penyerahan Bansos ke Warga.

Foto: Pj. Walikota Tangerang M. Nurdin Saat Pantau Langsung Penyerahan Bansos ke Warga.

SEKILASBANTEN.COM, KOTA TANGERANG – Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin, memantau langsung penyerahan Bantuan Sosial (Bansos) kepada warga di Kecamatan Tangerang, Selasa (6/2). Sebanyak 270 Bansos didistribusikan kepada masyarakat Kota Tangerang.

Penyerahan Bansos ini, merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang dalam membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak secara ekonomi. Bantuan yang diberikan yaitu berupa uang tunai sebesar Rp300 ribu.

Dalam kesempatan tersebut, Pj Wali Kota, juga turut berdialog dengan warga penerima bantuan dan memastikan Bansos dapat tepat sasaran serta diterima sesuai dengan yang terdata.

Baca Juga  Vaksinasi UMKM dan PKL, Wali Kota Minta Lurah Camat Lebih Selektif

“Kami ingin memastikan Bansos ini benar-benar sampai kepada masyarakat yang membutuhkan, dan Pemkot akan selalu berupaya menyalurkan sesuai dengan ketentuannya,” kata Dr. Nurdin.

Pj, yang juga Alumnus Ilmu Administrasi Publik Universitas Indonesia ini, berharap, Bansos ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dan membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari maupun digunakan untuk hal yang produktif serta bernilai ekonomi.

Baca Juga  Pemkot Tangerang Borong Award Pelayanan Publik Banten Terbaik Tahun 2023

“Semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan membantu meringankan beban ekonomi masyarakat. Apalagi kalau bisa digunakan juga untuk hal yang produktif dan menghasilkan profit,” pungkasnya. (Red)

Share :

Baca Juga

Kota Tangerang

Rapat Zoom Meeting, Kecamatan Karawaci Bersama Tiga Pilar Bahas Finalisasi Vaksinasi UMKM

Kota Tangerang

Peduli Sosial, Bazar Sembako Murah BPC HIPMI Kabupaten Tangerang Diapresiasi Bupati

Kota Tangerang

Lantik Pengurus Baru, Wakil Harap FOBI Terus Jaga Eksistensi dan Prestasi Barongsai

Kota Tangerang

433 Jemaah Haji Tiba di Asrama Haji Cipondoh, Dukungan Pemkot Diapresiasi Pj Gubernur

Kota Tangerang

Gelar Bazar Murah, Pemkot Bersama Bulog Distribusikan 208 Ton Beras

Kota Tangerang

Mewujudkan Visi Indonesia Emas 2045 di Kota Tangerang Melalui Sektor Pendidikan

Kota Tangerang

Angkasa Pura II Tampilkan Produk UMKM Kabupaten Tangerang di Gerai Nusantara Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno -Hatta

Kota Tangerang

Alasan Tak Ada Rujukan, Pelayanan Puskesmas Sukasari Dikeluhkan Pasien