SEKILASBANTEN.COM, TANGERANG – Polsek Curug, Polres Tangerang Selatan melalui Bhabinkamtibmas Kelurahan Sukabakti menghadiri MWC NU Curug menggelar kegiatan Musabaqoh Qiroatul Kutub (MQK) di Pondok Pesantren Al-Kaffah, Sukabakti, Curug, Tangerang.
Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu, 1 November 2025, dan dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Camat Curug, DPRD Kabupaten Tangerang, dan Ketua PCNU Kabupaten Tangerang.
Kegiatan MQK ini diikuti oleh 38 peserta dari berbagai desa dan kelurahan, dengan cabang lomba Marhalah Ula (SD), Marhalah Wushta (SMP), dan Marhalah Ulya (SMA). Pemenang lomba ini akan mewakili desa/kelurahan mereka pada tanggal 8 November 2025 di salah satu perumahan Sukabakti.
Kapolsek Curug, Kompol Kresna Ajie Perkasa, menyatakan bahwa kegiatan ini berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif. Ia berharap kegiatan ini dapat meningkatkan semangat dan kualitas generasi muda dalam mempelajari ilmu agama. (ris)























