Home / HUKUM & KRIMINAL

Sabtu, 18 Februari 2023 - 13:18 WIB

Diduga Hendak Tawuran, 5 Remaja Diamankan Polsek Neglasari

SEKILASBANTEN.COM, KOTA TANGERANG, – Sebanyak 5 orang remaja berboncengan sepeda motor berkeliaran jam 04.00 WIB diduga hendak melakukan aksi tawuran berhasil diamankan polisi yang tengah melakukan patroli operasi kejahatan jalanan (OKJ). Sabtu, (18/2/2023) dinihari.

Ke lima remaja tersebut diketahui berinisial RS (18), MN (20), B (17), I (18) dan RR (21) digelandang kekantor polisi.

“Kelima remaja tersebut ditangkap saat melintas di Jalan Baru Karangsari, Kelurahan Karangsari, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang,” kata Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho dalam keterangannya. Sabtu (18/2) pagi.

Baca Juga  Gerebek Agen Miras, Polsek Curug Sita Ratusan Botol

Berawal anggota Polsek Neglasari saat tengah melaksanakan Observasi kewilayahan guna mengantisipasi curat, curas dan curanmor (3C), tawuran dan gangster.

“Tim berpapasan dengan kelompok remaja berboncengan motor, karena curiga anggota berupaya memberhentikan rombongan namun, mereka malah melarikan diri,” ungkap Zain.

Setelah dilakukan pengejaran beberapa meter, petugas berhasil mengamankan 5 orang remaja dari rombongan. selanjutnya dilakukan penggeledahan tidak ditemukan adanya senjata tajam.

“5 remaja berhasil kami amankan, dilakukan pemeriksaan terhadap motor dan handphone group Original Legok Mentality, diduga mereka hendak melakukan aksi tawuran,” katanya.

Baca Juga  Beri Rasa Aman ke Masyarakat, Polres Cilegon Gelar Operasi Cipta Kondisi

Kini kelima remaja tersebut telah diamankan di kantor Polsek Neglasari, Polres Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya untuk pemeriksaan lebih lanjut.

“Kita akan melakukan pendataan dan pembinaan termasuk memanggil para orangtua dari masing-masing,” tutup Kapolres. (Red)

Share :

Baca Juga

HUKUM & KRIMINAL

Kanitreskrim Polsek Karawaci Pimpin Giat Apel Cipkon

HUKUM & KRIMINAL

Respon Cepat, Patroli Polsek Ciledug Tangkap Pelaku Spesialis Mobil Bak Terbuka

HUKUM & KRIMINAL

Polres Metro Tangerang Kota Musnahkan BB Ekstasi, Sabu dan Psitropika Gol 1

HUKUM & KRIMINAL

Pasca Bentrok di Pasar Kota Bumi, Polresta Tangerang  Tetapkan 3 Tersangka

HUKUM & KRIMINAL

3 Pencuri Modus Geser Tas di Ditangkap, Beraksi di Mall CBD Ciledug

HUKUM & KRIMINAL

Hutang 146 juta Berujung Penyekapan

HUKUM & KRIMINAL

Polrestro Tangerang Kota, Tangkap Lima Belas Pelaku Pengerok AR

HUKUM & KRIMINAL

Operasi Cipkon, Polsek Karawaci Gelar Patroli Gabungan
error: Content is protected !!