Home / Kota Tangerang

Rabu, 17 November 2021 - 18:45 WIB

Menyambut HUT Korpri ke-50 Tahun, Pemkot Tangerang Berikan Santunan Sebanyak 3.236 Paket Sembako Secara Serentak

SEKILASBANTEN.COM, KOTA TANGERANG — Pemerintah Kota Tangerang melakukan kegiatan santunan anak yatim serentak di 13 Kecamatan dan 104 Kelurahan se – Kota Tangerang dalam rangka menyambut HUT Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke – 50 Tahun yang jatuh pada tanggal 29 November 2021 mendatang.

Wali Kota Tangerang H. Arief R. Wismansyah bersama Sekretaris Daerah Kota Tangerang Herman Suwarman serta beberapa kepala OPD Pemerintah Kota Tangerang memberikan santunan langsung kepada anak yatim di Yayasan Putra Asih Tangerang, Rabu (17/11/21).

“Alhamdulillah, Korps Pegawai Republik Indonesia, Korpri Kota Tangerang sebentar lagi berusia 50 Tahun dalam mengabdi kepada Kota Tangerang dan Masyarakatnya,” ujar Arief

Baca Juga  Soroti Dugaan Penjualan Miras Ilegal ke Anak, HIPTAR Gelar Aksi di Pendekar Gading Serpong

Arief berharap dengan umur yang masih muda ini bisa terus mengabdi kepada Negara terlebih kepada Kota Tangerang dan bisa menjadi lebih baik lagi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Kota Tangerang.

“Dengan sedikit santunan yang kami berikan, semoga adik – adik ikhlas dan mendoakan kami agar Korpri Kota Tangerang bisa lebih profesional, berintegritas dan terus berkomitmen dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” ucap Arief saat memberikan sambutan dihadapan anak – anak yatim

Ditemui dilokasi yang sama usai acara, Sekretaris Daerah Kota Tangerang Herman Suwarman menjelaskan kegiatan santunan ini dilakukan serentak oleh seluruh OPD Pemerintah Kota Tangerang dengan memberikan santunan sebanyak 3.236 paket sembako kepada anak yatim dan masyarakat kurang mampu.

Baca Juga  Pemkot Jayapura Adopsi Beragam Program Pemkot Tangerang

“Sementara ada dua yayasan yatim piatu yang kita berikan santunan di Kecamatan Tangerang dan Kecamatan Larangan, sisanya langsung didistribusikan kepada warga yang berada dilingkungan oleh OPD – OPD sesuai binaan wilayahnya,” tukas Herman. (Adv)

Share :

Baca Juga

Kota Tangerang

Arief Resmikan Pembangunan Teras Jajan dan Gerai UKM Periuk Jaya

Kota Tangerang

Dihadiri Wakil Walikota, UMT Kota Tangerang Vaksinasi 1.200 Mahasiswa

Kota Tangerang

Hadiri Pengajian Ramadan, Maryono Minta ASN Jaga Pelayanan Prima

Kota Tangerang

21 JFT Resmi Dilantik, Simak Pesan PJ Wali Kota Tangerang

Kota Tangerang

Kerap Terjadi Laka, Tumpukan Sampah di Petir Cipondoh Dikeluhkan Masyarakat

Kota Tangerang

Terdampak Angin Puting Beliung, Sekcam Karawaci: Kita Turunkan Satgas Rumah Warga Langsung Diperbaiki

Kota Tangerang

Perkuat Kesiapsiagaan Wilayah, Wakil Wali Kota Tangerang Minta Keselamatan Warga Prioritas Utama

KEPOLISIAN

Rangkaian HUT Bhayangkara ke-75, Polrestro Tangerang Kota Gelar Vaksinasi Massal